Berita

Pelayanan Terbaik di RSUD Sampang: Pasca Pembaruan Alat Canggih

188
Tampak alat MRI milik RSMZ Sampang satu-satunya di Pulau Madura.
Tampak alat MRI milik RSMZ Sampang satu-satunya di Pulau Madura.Fto by Taberita.com

Pelayanan kesehatan yang unggul dan terbaik menjadi fokus utama Rumah Sakit dr. Mohammad Zyn (RSMZ) Sampang. Pasca-pembaruan alat canggih di tahun 2023, rumah sakit ini mendapatkan sambutan positif dari masyarakat, terutama berkat dua perangkat canggih yang diperkenalkan, yaitu Magnetic Resonance Imaging (MRI) dan Extracorporeal Shock Wave Lithotripsy (ESWL).

Salah satu pasien yang merasakan manfaat langsung dari adanya alat MRI adalah Nafi’a, seorang warga dari Dusun Laeran, Desa Daleman, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang. Ia merasa sangat berterima kasih kepada RSMZ Sampang yang telah memberikan pelayanan MRI yang sangat dibutuhkannya.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Nafi’a menceritakan pengalamannya saat dirujuk ke RSUD dr. Soetomo dan dianjurkan untuk menjalani beberapa perawatan serta pemeriksaan menggunakan alat canggih Magnetic Resonance Imaging (MRI). Di RSUD dr. Soetomo, antrian panjang untuk pemeriksaan MRI membuatnya harus menunggu dengan sabar karena banyak pasien lain yang juga membutuhkan pelayanan yang sama.

Namun, keadaan berubah ketika Nafi’a memutuskan untuk melakukan pemeriksaan MRI di RSMZ Sampang. Ia tidak hanya mendapatkan pelayanan yang optimal, tetapi juga bisa menggunakan BPJS untuk biaya pemeriksaan tersebut.

“Prosesnya sangat cepat, saya bahkan tidak membayar sepeser pun karena BPJS, terima kasih kepada RSMZ Sampang atas pelayanannya yang luar biasa,” ungkap Nafi’a dengan penuh rasa terima kasih.

Dr. Agus Ahmadi, Direktur Utama RSMZ Sampang, menjelaskan bahwa alat MRI adalah alat non-invasif (tanpa pembedahan) dan tanpa radiasi yang sangat berguna dalam diagnosis medis. Penggunaan zat kontras MRI juga jarang menyebabkan reaksi alergi, sehingga gambar struktur jaringan lunak akan terlihat sangat jelas dan detail dibanding teknik pencitraan lainnya.

“Selain itu, MRI dapat digunakan untuk melihat sejauh mana penyebaran kanker dan membantu dalam menentukan rencana pengobatan yang terbaik bagi pasien,” tambahnya.

RSMZ Sampang juga menjelaskan bahwa pasien yang ingin menjalani pemeriksaan MRI di rumah sakit ini cukup membawa rujukan dari Fasilitas Kesehatan (Faskes) yang terdaftar. Sebelumnya, pasien perlu mendaftar di poliklinik yang ada di RSMZ Sampang dan hasil MRI akan diberikan sekitar 7 hari setelah pemeriksaan dilakukan.

Dengan adanya perangkat canggih ini, RSMZ Sampang terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik dan memastikan bahwa masyarakat dapat mengakses perawatan medis yang diperlukan dengan mudah dan cepat.(red)

Exit mobile version